Friday, April 25, 2025
HomePolitikNatal Nasional, Prabowo: "Saya Lahir Dari Seorang Ibu Beragama Kristiani"

Natal Nasional, Prabowo: “Saya Lahir Dari Seorang Ibu Beragama Kristiani”

MEDIAAKU.COM – Presiden Prabowo Subianto, mengaku dirinya memiliki banyak keluarga yang beragama Kristen, “Saya juga lahir dari seorang Ibu yang beragama Kristiani,” kata Prabowo, saat memberikan sambutan dihadapan 11 ribu umat Kristiani dan undangan, di perayaan Natal Nasional 2024, di Indonesia Arena, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (28/12/2024).

“Perayaan Natal bagi kita sekalian adalah kita berkumpul untuk keluarga, dan saya mengerti, karena banyak keluarga saya beragama Kristen, saya juga lahir dari seorang ibu yang beragama Kristiani,” ungkap Prabowo.

Menurut Prabowo, perayaan Natal ini adalah bagian dari kehidupan dan bagian dari kepribadian, yang hidup ditengah-tengah bangsa yang memiliki keberagaman dan perbedaan, tetapi memiliki satu tekad dan satu keinginan untuk hidup rukun dan damai, dalam mencari kehidupan yang baik di dunia saat ini, dan bekerja keras untuk hidup yang lebih baik di dunia yang akan datang.

“Untuk itu saya mengucapkan dan menyampaikan selamat hari Natal bagi saudara-saudara yang hadir ditempat ini, dan juga bagi saudara-saudara yang mengikuti perayaan Natal Nasional ini secara daring di Sulawesi Utara, di Nusa Tenggara Timur, di Papua dan Maluku. Untuk itu sekali lagi selamat Natal dari saya dan dari Jakarta,” ujar Prabowo.

Perayaan Natal Nasional 2024 Ini dihadiri juga oleh Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Ketua DPD Sultan Bachtiar Najamuddin, Anggota Kabinet Merah Putih termasuk Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin, Ketua Umum Panitia perayaan Natal Nasional 2024 Thomas Djiwandono, Menteri Agama Nasaruddin Umar, para tokoh lintas agama, Ketua Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Pdt Jacklevyn Fritz Manuputty, Ketua Konferensi Wali Gereja (KWI) Mgr Antonius Subianto Bunjamin, dan sekitar 11 ribu undangan umat Kristiani. (hvs)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular