MEDIAAKU.COM – Pergantian tahun selalu dirayakan dengan cara yang unik di setiap negara. Tak hanya pesta dan kembang api, sejumlah budaya juga memiliki tradisi menyajikan makanan tertentu yang diyakini membawa keberuntungan di tahun yang baru. Mulai dari simbol kemakmuran hingga harapan umur panjang, makanan-makanan ini sarat makna dan kepercayaan. Dirangkum dari laman Delish, berikut beberapa di antaranya.
1.Anggur
Anggur menjadi simbol keberuntungan yang cukup populer, terutama di Spanyol dan Meksiko. Saat detik-detik pergantian tahun tiba, masyarakat di sana berlomba menghabiskan 12 butir anggur. Setiap buah dipercaya melambangkan keberuntungan untuk masing-masing bulan sepanjang tahun mendatang.
2.Mi Panjang
Mi identik dengan doa panjang umur. Kepercayaan ini semakin kuat jika mi disajikan dalam kondisi panjang tanpa dipotong. Beragam jenis mi bisa digunakan, mulai dari mi beras, ramen, hingga pasta, selama bentuknya tetap memanjang.
3.Dumpling
Pangsit atau dumpling menjadi hidangan penting dalam perayaan tahun baru di berbagai negara, seperti Tiongkok dan Rusia. Bentuknya yang menyerupai kantong uang atau koin kecil dianggap sebagai simbol rezeki, kesehatan, dan kesejahteraan.
4.Ikan
Ikan kerap dikaitkan dengan kelimpahan dan keberlimpahan rezeki. Cara penyajiannya pun berbeda-beda tergantung budaya. Di beberapa negara Asia, ikan utuh biasa disajikan saat Tahun Baru Imlek, sementara di Eropa, jenis ikan seperti ikan mas, herring, hingga kod menjadi pilihan utama.
5.Donat
Sebagai hidangan penutup, donat juga memiliki makna tersendiri. Di Jerman, donat khas bernama Berliner sering disantap saat tahun baru sebagai simbol keberuntungan. Isian donat ini biasanya berupa selai atau krim, termasuk krim beraroma Baileys.
Dari berbagai pilihan makanan pembawa keberuntungan tersebut, mana yang paling membuatmu penasaran untuk dicoba saat menyambut tahun baru?(*/Stephany)

