MEDIAAKU.COM – Lebaran adalah momen spesial yang identik dengan hidangan lezat dan menggugah selera. Selain makanan khas Indonesia, hidangan dari Timur Tengah juga bisa menjadi pilihan yang istimewa untuk merayakan hari kemenangan. Merangkum dari berbagai sumber berikut beberapa makanan khas Timur Tengah yang cocok disajikan diwaktu Lebaran: 1.Kunafa Kunafa adalah hidangan penutup berbahan dasar adonan filo yang diisi dengan keju atau krim, kemudian dipanggang hingga berwarna keemasan. Setelah matang, kunafa disiram dengan sirup gula yang diberi aroma air mawar atau air jeruk. 2.Harees Harees adalah makanan khas Arab yang terbuat dari gandum yang dimasak hingga lembut bersama daging, biasanya daging ayam atau domba. 3.Falafel Falafel adalah bola atau patty goreng yang dibuat dari kacang chickpea (kacang arab) yang dihaluskan dan dicampur dengan rempah-rempah. Biasanya disajikan dengan roti pita, sayuran, dan saus tahini. 4.Mansaf Mansaf adalah hidangan nasional Yordania yang terbuat dari daging domba yang dimasak dengan saus yogurt kering (jameed) dan disajikan di atas nasi dengan taburan kacang-kacangan. 5.Mandi Mandi adalah hidangan nasi khas Yaman yang dimasak dengan daging kambing atau ayam. Nasi ini memiliki aroma khas karena dimasak dengan berbagai rempah dan metode tradisional menggunakan arang. Mandi biasanya disajikan dengan saus tomat pedas dan acar. 6.Kibbeh Kibbeh merupakan hidangan berbahan dasar daging cincang yang dicampur dengan bulgur dan rempah-rempah. Makanan ini bisa digoreng atau dipanggang dan sering disajikan dengan saus yogurt atau salad segar. 7.Shawarma Shawarma adalah hidangan berbahan dasar daging yang dipanggang secara perlahan di atas pemanggang vertikal. Daging ini kemudian diiris tipis dan disajikan dalam roti pita dengan tambahan sayuran serta saus bawang putih atau tahini. 8.Baklava Baklava adalah kue manis khas Timur Tengah yang terbuat dari lapisan-lapisan filo pastry, diisi dengan kacang cincang, dan disiram dengan sirup madu atau gula. Makanan-makanan khas Timur Tengah ini tidak hanya lezat, tetapi juga memiliki cita rasa khas yang dapat memperkaya hidangan Lebaran Anda. Dengan menyajikan makanan ini, suasana Lebaran akan semakin istimewa dan berkesan bagi keluarga serta tamu yang datang berkunjung. (*/Stephany)