
Foto: Instagram malaysia.shoppingmal
MEDIAAKU.COM – Perusahaan teknologi asal Amerika, Apple, akan membuka Apple Store pertamanya di Malaysia pada tanggal 22 Juni 2024 mendatang.
Dari informasi yang diperoleh melalui situs resmi Apple, toko perdananya tersebut akan berlokasi di mal The Exchange TRX Kuala Lumpur yang merupakan jantung distrik keuangan internasional Kuala Lumpur. Pembukaan Apple Store perdananya di Malaysia adalah bagian dari upaya ekspansi yang lebih besar ke kawasan Asia di luar Cina untuk menghadapi persaingan dengan Huawei.
Selama ini Malaysia tidak memiliki Apple Store secara fisik. Namun Malaysia sudah memiliki Apple Store online resmi yakni apple.com/my yang sudah ada opsi pembelian langsung di dalamnya.
Dengan hadirnya Apple Store fisik secara resmi, konsumen bisa langsung mendapatkan akses ke produk terbaru dengan lebih cepat dan mudah.
Di negara Asia Tenggara lain, Apple sudah membuka store fisik resminya di Singapore (3) dan Thailand (2). Malaysia akan menjadi Apple store keenam yang dibuka Apple di kawasan Asia Tenggara. Lalu kapan dengan Indonesia? Sampai saat ini belum ada informasi resmi mengenai hal tersebut. (*/Stephany)