Saturday, November 8, 2025
HomeKulinerLezatnya Bebek Goreng Ini Jadi Favorit Warga Jakarta

Lezatnya Bebek Goreng Ini Jadi Favorit Warga Jakarta

Foto: Stephany/Mediaaku.com
MEDIAAKU.COM – Di Kota besar seperti Jakarta, hampir berbagai macam kuliner lezat bisa Anda temui. Mulai dari masakan western ataupun masakan khas nusantara hadir dengan beragam pilihan. 
Selain Ayam goreng, bebek goreng juga merupakan salah satu menu favorit warga lokal, sebut saja Bebek Kaleyo yang mengklaim dirinya sebagai Restoran Bebek Paling Rame se-Indonesia yang tertulis di keterangan bio akun media sosial resminya.
Salah satu outlet Bebek Kaleyo yang berada di Daan Mogot Jakarta Barat seringkali terlihat banyak pengunjung terutama pada saat jam makan. Area makannya juga terbilang cukup luas terdiri dari 2 lantai. Pada lantai atas terdapat pilihan tempat duduk lesehan yang menambah pengalaman seru ketika bersantap di restoran ini. Maka tak heran kebanyakan pengunjung yang hadir datang beramai-ramai bersama rekan kerja, kolega, teman ataupun keluarga. 
Selain karena tempatnya yang nyaman, tentu saja menu bebek goreng khas Bebek Kaleyo lah yang menjadi incaran para pengunjung. Bebek Kaleyo memiliki tektstur yang lembut, gurih dan lezat ditambah dengan sambalnya yang pedas semakin menambah selera ketika menyantap sajian Bebek Goreng Kaleyo ini.
Ada beberapa menu yang menjadi favorit, diantaranya Bebek Cabe Ijo, Bebek Goreng, Bebek Cetar, Sate Bebek, dan lainnya. Harga yang ditawarkan juga cukup ramah dikantong dimulai dari Rp.36 ribuan Anda sudah bisa menikmati lezatnya Bebek goreng lengkap dengan nasi putih,lalapan dan es teh. 
Informasi dari situs web Bebek Kaleyo yang menuliskan kutipan “menjadi berkat bagi banyak orang” ini bakal ada promo menarik khusus pesanan online yang ditawarkan selama periode Juni 2024 yaitu potongan harga dan juga diskon. Untuk selengkapnya Anda bisa langsung mengunjungi situs resmi atau akun media sosial Bebek Kaleyo. (Stephany)
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular