MEDIAAKU.COM – Banyak orang berusaha menghindari jerawat dengan mengurangi konsumsi kacang. Namun, sebenarnya, kacang memiliki lemak baik dan tidak secara langsung menyebabkan jerawat.
Dikutip dari artikel alodokter. Jerawat terjadi akibat pori-pori kulit tersumbat oleh kotoran, sel kulit mati, debu, atau minyak, dan terinfeksi oleh bakteri, menyebabkan peradangan. Meski kacang memiliki lemak yang cukup tinggi, lemak tersebut umumnya tergolong baik.
Makan kacang sebenarnya dianjurkan bagi mereka yang sedang jerawatan karena mengandung antioksidan, vitamin E, dan selenium, melindungi sel-sel dari kerusakan dan mengurangi risiko infeksi bakteri penyebab jerawat.
Lebih baik membatasi konsumsi makanan berisiko seperti makanan dan minuman manis, susu, dan makanan berminyak yang dapat meningkatkan aktivitas kelenjar minyak, memicu jerawat.
Kesimpulannya, kacang bukan penyebab jerawat. Penting untuk menjaga pola makan sehat dengan konsumsi sayuran, buah-buahan, ikan, daging, sumber probiotik, dan gandum utuh. Membersihkan wajah secara rutin, menggunakan pelembap dan perawatan kulit sesuai jenis kulit, serta mencuci tangan sebelum menyentuh wajah juga disarankan. (Dea)

