Tuesday, October 21, 2025
HomeBeritaWapres Maruf Amin : Korupsi Menjadi Penghambat Realisasi Investasi di Indonesia

Wapres Maruf Amin : Korupsi Menjadi Penghambat Realisasi Investasi di Indonesia

Jakarta – mediaaku.com – Permasalahan korupsi menjadi penghambat realisasi investasi di Indonesia. Demikian ditegaskan Wakil Presiden Marif Amina dalam acara Anugerah Layanan Investasi 2023 di Jakarta, Rabu, 8 November 2023.  

Maruf Amin mengatakan, pemberantasan korupsi mesti menjadi ikhtiar seluruh bangsa. “Karena investor berpandangan korupsi menjadi hambatan berinvestasi,” tutur Maruf Amin.

Lanjut Wapres, Indonesia berpotensi menjadi destinasi investasi yang menjanjikan. Sebab, Indonesia memiliki ekonomi terbesar se-ASEAN dan memiliki jumlah tenaga kerja yang besar pula. Indonesia juga memiliki sumber daya alam melimpah dan tingkat konsumsi domestik yang tinggi.

Karena itu, perbaikan iklim investasi secara terus-menerus harus dilakukan. Agar pertumbuhan investasi dan ekonomi di Indonesia tidak berhenti.

Sementara menurut Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, saat ini Presiden Joko Widodo alias Jokowi menargetkan realisasi senilai Rp 1.400 triliun. Hingga triwulan III atau September 2023, sudah terealisasi Rp 1.053 triliun atau sudah mencapai 75 persen. 

Tahun depan, target tersebut akan dinaikkan. Bahlil menyebut kisaran targetnya di angka Rp 1.450 triliun hingga Rp 1.650 triliun. 

Range-nya itu. Tapi akan kami maksimalkan,” kata Bahlil ketika ditemui di sela acara Anugerah Layanan Investasi 2023, Rabu, 8 November 2023. 

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular