Friday, October 24, 2025
HomeBeritaJelang Idul Fitri Walikota Denpasar Jaya Negara Bersama Forkopimda Lakukan Pemantauan Pasokan...

Jelang Idul Fitri Walikota Denpasar Jaya Negara Bersama Forkopimda Lakukan Pemantauan Pasokan Dan Harga Bahan Pokok

Liputan Jurnalis mediaaku.com, Putu Dea Agestya Putri
Denpasar – mediaaku.com – Menjelang hari Raya Idul Fitri serta dalam rangka pemenuhan kebutuhan masyarakat, Walikota Denpasar IGN Jaya Negara bersama Forkopimda, Satgas Pangan dan Tim TPID Kota Denpasar melaksanakan sidak harga pangan dan ketersediaan bahan pokok yang dilaksanakan di Pasar Nyanggelan Panjer sekaligus melakukan peninjauan Bazzar Pangan yang dilaksanakan di area parkir Rumah Makan Wong Solo, Jalan Merdeka, pada Kamis (13/4).
Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara dalam kesempatan tersebut mengatakan pemantauan ini juga dalam rangka untuk mengetahui dan menjaga ketersediaan serta kestabilan harga bahan pokok di pasar tradisional. “Untuk itu kami bersama Forkopimda, Satgas Pangan dan Tim TPID Kota Denpasar melakukan monitoring terhadap stock pangan maupun harga kebutuhan bahan pokok di pasar tradisional agar sembako tetap tersedia dan harga  terkendali,” kata Jaya Negara.
Seperti diketahui menjelang Hari Raya permintaan dan kebutuhan masyarakat terhadap kebutuhan bahan pokok semakin meningkat.
Lebih lanjut dikatakannya, dalam hal ini pihaknya juga bekerjasama dengan Bulog dan beberapa distributor untuk tetap menjaga kestabilan ketersediaan bahan pangan dipasaran dari menjelang hari raya hingga tiga bulan kedepan setelah hari raya. “Ini merupakan salah satu upaya dalam menstabilkan harga bahan pokok serta menekan angka inflasi. Dan kami juga bersyukur dari data yang didapat BPS dua bulan terakhir ini inflasi di Kota Denpasar sudah mulai stabil,” katanya.
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular