Jakarta – mediaaku.com – Ayah Mario Dandy Satrio (tersangka penganiayaan terhadap David anak petinggi Anshor) yakni Rafael Alun Trisambodo meminta maaf atas nama Dandy kepada seluruh keluarga besar PBNU (Pengurus Besar Nahdlatul Ulama) dan GP Ansor. Ia juga menawarkan bantuan kepada keluarga David untuk pengobatannya.
Namun dengan tegas, ayah David, Jonathan Latumahina menolak bantuan tersebut. Ia bahkan tetap meneruskan hukum yang tengah berjalan yang membuat anaknya sampai saat ini belum sadarkan diri.
“Kita ga butuh bantuan dia (Keluarga Mario), kita akan sembuhkan David sendiri. Kalau nanti ada urusan lainya nanti diselesaikan di Pengadilan saja.” ucap Jonathan Latimahina dikutip dari beberapa sumber, belum lama ini.
Selain meminta maaf ke keluarga David, ayah Mario Dandy diketahui juga meminta maaf perbuatan anaknya di media sosial.
Namun, ayah David tak menampik permintaan maaf ayah Mario Dandy. Menurutnya, ia dan keluarga tengah berfokus kesembuhan David.
“Minta doanya, semoga David diberikan kesembuhan seperti sedia kala. Mudah-mudahan kita bisa melalui tahap kritis ini,” kata Jonathan.
Imbas dari kasus penganiayaan ini, Menteri Keuangan Sri Mulyani pada 24 Februari 2023 secara resmi mencopot jabatan dari Rafael Alun Trisambodo. Hal tersebut setelah kasus Dandy yang aniaya David menjadi sorotan di media sosial.

