Sunday, November 2, 2025
HomeIbu dan AnakAnak Sering Gatal atau Bentol Saat Cuaca Dingin, Alergi Dingin kah?

Anak Sering Gatal atau Bentol Saat Cuaca Dingin, Alergi Dingin kah?

MEDIAAKU.COM – Alergi dingin pada anak sering kali membuat orang tua cemas karena gejalanya muncul tiba-tiba setiap kali anak terpapar suhu rendah. Dalam istilah medis, kondisi ini dikenal sebagai urtikaria dingin, yaitu reaksi tubuh terhadap udara, air, atau benda dengan temperatur rendah.

Dikutip dari Alodokter,Alergi dingin terjadi saat kulit terpapar air dingin atau udara dingin. Saat terpapar suhu dingin, tubuh akan melepaskan histamin, yaitu zat kimia yang menimbulkan reaksi alergi.

Anak dengan alergi dingin biasanya menunjukkan gejala berupa ruam atau bentol pada kulit, rasa gatal, bibir membengkak setelah minum air dingin, atau rasa sesak jika tubuh terpapar suhu rendah secara luas.

Gejala tersebut bisa muncul ringan, namun pada beberapa kasus dapat menjadi berat hingga memengaruhi pernapasan. Inilah sebabnya orang tua perlu mengenali tanda awal agar bisa memberikan pertolongan dengan tepat.

Penanganan alergi dingin pada anak terutama dengan menghindari pemicu. Dokter anak biasanya merekomendasikan agar anak tidak berenang di air yang terlalu dingin dan tidak langsung terpapar udara dingin tanpa pelindung seperti jaket atau selimut.

Jika gejala muncul, pemberian obat antihistamin sesuai anjuran dokter dapat membantu meredakan reaksi. Untuk kasus yang berat, evaluasi medis sangat penting agar anak mendapatkan pengobatan yang sesuai dan aman.

Selain penanganan medis, peran keluarga juga besar dalam mendampingi anak orang tua perlu mengedukasi anak agar lebih waspada terhadap suhu dingin dan memahami keterbatasannya. Meski terdengar sederhana, mengajarkan anak memakai pakaian hangat saat cuaca dingin adalah bentuk kasih sayang sekaligus cara pencegahan yang efektif.

Setiap anak memiliki kondisi tubuh yang unik,alergi dingin bukanlah kelemahan melainkan tanda bahwa tubuh memiliki batas tertentu yang harus dihargai. Dengan kesabaran, perhatian, dan pengetahuan yang tepat, anak dapat tumbuh sehat, tetap aktif, dan percaya diri meski memiliki alergi ini.(“/janu)

RELATED ARTICLES

Terpopular