Liputan Jurmalis mediaaku.com, Putu Dea Agestya Putri
Jembrana, Bali – mediaaku.com – Gedung SMK Negeri 3 Negara di Kelurahan Tegal Cangkring, Kecamatan Mendoyo, Jembrana mengalami kerusakan parah terutama pada bagian atapnya.
Wakil Kepala Kehumasan I Nyoman Adnyana mengonfirmasi bahwa gedung tersebut akan direhabilitasi tahun ini. Meskipun foto gedung tersebut sempat menjadi viral, Adnyana menampik bahwa rehab dilakukan hanya karena viral di media sosial.
Menurutnya, tanda-tanda kerusakan sudah terlihat sejak tahun 2019 dan pihak sekolah telah mengajukan proposal untuk perbaikan sejak lama. Namun, kendala termasuk pandemi Covid-19 menghambat proses perbaikan.
Sekarang, proses tender untuk rehabilitasi gedung sudah dimulai dengan anggaran sekitar 200 juta lebih. Gedung ini dibangun pada tahun 2007 dan digunakan sebagai laboratorium yang terdiri dari 4 ruangan. Saat ini SMKN 3 Negara memiliki 385 siswa dan sekitar 30 ruang kelas serta guru.
Meskipun kerusakan pada gedung sekolah ini mengganggu proses belajar-mengajar, peralatan lab dipindahkan ke ruangan lain sebagai solusi sementara. Pihak sekolah berharap bahwa proses rehabilitasi gedung ini bisa diselesaikan dengan cepat untuk kelancaran proses belajar mengajar.

