Friday, October 24, 2025
HomeLifestyleCara Menolak dengan Baik Tanpa Bikin Orang Tersinggung

Cara Menolak dengan Baik Tanpa Bikin Orang Tersinggung

MEDIAAKU.COM – Pernah nggak sih kamu merasa serba salah ketika harus bilang “nggak bisa” ke orang lain? Di satu sisi, kamu ingin menjaga perasaan mereka. Tapi di sisi lain, kamu juga nggak ingin memaksakan diri. Menolak memang bukan hal yang mudah, apalagi kalau kita takut dianggap nggak sopan.

Melansir BetterUp, kemampuan menolak dengan sopan adalah tanda kedewasaan emosional artinya kamu tahu batasanmu dan tetap menghormati orang lain. Jadi, sebenarnya menolak itu bukan hal buruk. Yang penting, caranya yang harus tepat.

1.Mulai dengan Apresiasi

Sebelum menolak, tunjukkan dulu rasa terima kasihmu. Kalimat sederhana seperti “Terima kasih ya sudah ngajak aku…” bisa langsung mengubah suasana jadi lebih hangat.

Menurut Business Insider, membuka dengan apresiasi membantu orang merasa dihargai, bukan ditolak mentah-mentah.

Contoh:“Terima kasih banyak sudah ngajak, tapi aku nggak bisa ikut kali ini ya.”

2.Sampaikan dengan Jelas dan Jujur

Menolak bukan berarti harus berbelit-belit. Katakan saja dengan tenang dan sopan. Hindari kalimat yang menggantung seperti “Nanti aku lihat dulu ya…” padahal kamu tahu pasti tidak bisa.

Dikutip dari Indeed.com, penolakan yang jujur dan jelas justru lebih dihargai dibanding janji samar.

Contoh:“Aku senang kamu ngajak aku, tapi maaf aku nggak bisa bantu kali ini.”

3.Beri Alasan Singkat (Kalau Perlu)

Nggak harus selalu menjelaskan panjang lebar. Cukup alasan singkat yang sopan.

Contoh:“Aku lagi fokus sama proyek lain, jadi nggak bisa ambil tambahan tugas dulu.”

Menurut Verywell Mind, memberi alasan secukupnya membuat pesanmu terasa lebih tulus tanpa kesan defensif.

4.Tawarkan Alternatif

Kalau memungkinkan, bantu carikan solusi atau waktu lain. Ini menunjukkan kamu tetap peduli.

Contoh:“Aku nggak bisa minggu ini, tapi kalau minggu depan kamu masih butuh bantuan, aku siap bantu.”

5.Gunakan Nada Ramah dan Bahasa Lembut

Nada bicara dan pilihan kata juga sangat menentukan. Hindari nada datar atau terlalu kaku. Gunakan kata-kata yang lembut dan sopan.

Contoh:”Maaf banget aku nggak bisa ikut, tapi semoga acaranya lancar ya!”

Ekspresi yang ramah membuat pesan penolakan terasa ringan dan tidak menyinggung.

6.Jangan Takut untuk Tegas

Menolak dengan sopan bukan berarti harus selalu minta maaf. Kadang kamu perlu tegas supaya orang paham batasanmu.

Contoh:“Aku nggak bisa janji sekarang, karena aku mau fokus dulu dengan hal lain.”

Tegas bukan berarti kasar, justru menunjukkan bahwa kamu menghargai waktu dan energimu sendiri.

Menolak bukan berarti kamu egois. Justru, dengan cara yang sopan dan tulus, kamu bisa tetap menjaga hubungan baik tanpa mengorbankan dirimu sendiri.

Ingat rumus sederhana ini:

Apresiasi → Penolakan dengan jelas → (Opsional) Alasan singkat → Nada ramah.

Jadi, lain kali kalau ada ajakan, permintaan, atau tawaran yang nggak bisa kamu terima, cukup katakan dengan lembut: “Terima kasih ya, tapi aku nggak bisa kali ini. Semoga lain waktu aku bisa bantu. Dengan begitu, kamu tetap terlihat profesional, sopan, dan tentu saja tidak bikin orang lain tersinggung.(*/Stephany)

RELATED ARTICLES

Terpopular