Sunday, October 26, 2025
HomeBeritaEkin Po Menarik Perhatian Pameran MHSM 2022 di Mantos Tiga

Ekin Po Menarik Perhatian Pameran MHSM 2022 di Mantos Tiga

Manado – mediaaku.com – Salah satu booth yang banyak menarik perhatian pengunjung pameran Manado High Street Market (MHSM) 2022 di Mantos Tiga, yang digelar selama 5 hari, 19-23 Oktober 2022, adalah penampilan stan Ekin Po yang memerkan berbagai jenis menu Cake and Dessert.

Sejak dibuka Walikota Manado Andrei Angouw, Rabu 19 Oktober 2022, Ekin Po laris manis diserbu pengunjung Mantos Tiga.

Menurut pemilik Ekin Po, Patricia Polak, semua produk dan menu yang ditawarkan di stan Ekin Po adalah yang premium.

“Untuk bahan Cake and Dessert yang kami produksi umumnya tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya, tetapi menggunakan bahan nutrisi yang aman sesuai standard untuk dikonsumsi,” kata Icha, panggilan akrab Patricia Polak ini.

“Di pameran Manado High Street Market di Mantos Tiga yang akan berlangsung hingga Minggu 23 Oktober 2022, produk premium Ekin Po ditawarkan potongan harga hingga 30 persen,” jelas Icha.

Lanjut Icha, produk menu Ekin Po, ada eclair dessert, moco classic dessert, pia buah, new york cheesecake, biskoff cadburry, roll lapis nutella, ada Lalampa (Lemper), kue balapis, panada, berbagai kue hari ulang tahun, dan rica roa dapur mamy merry. “Semua menu dijamin enak dan bermutu,” ujar Icha.

Bagi yang penasaran dengan menu Ekin Po, mengingat pameran Manado High Street Market hanya berlangsung lima hari,  semua produk menu Ekin Po juga bisa diikuti di instagram @ekinpo_cakeandessert atau WA 085255900123.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular