Jakarta – mediaaku.com – Berbagai pujian dilontarkan kepada Calon Presiden (Capres) 02 Prabowo Subianto usai pelaksanaan debat capres pertama yang difasilitasi KPU RI, Selasa malam (12/12/2023).
Pujian itu dilakukan atas penampilan Prabowo yang memberikan jawaban yang membumi, tak banyak retorika dan tampil sebagai negarawan.
Seperti penilaian Cendekiawan asal Sulawesi Utara (Sulut) Jusak Kereh. “Setelah menonton secara lengkap debat capres malam ini (Selasa 12/12/2023) secara pribadi dan sebagai penonton, saya berpendapat bahwa capres 02 telah memberikan jawaban yang membumi dan tidak beretorika,” ujar Jusak.
Hal itu dibuktikan, tutur Jusak Kereh, bahwa Prabowo saat debat menggunakan kata-kata yang sederhana, yang kadang kocak dan tak jarang tegas sehingga memudahkan penonton untuk dapat mencerna dengan baik maksud dan gagasan dari capres 02.
“Jawaban capres yang lain ya baik, tentu tidak jelek, tapi yang membumi adalah capres 02. Saya senang dengan joget dan gurauan Prabowo di pentas debat sehingga membuat politik itu menjadi sesuatu yang santai dan mengenakkan,” ungkap Jusak, penyandang gelar akademik tertinggi dibidang hukum dan teologi ini.
Lanjutnya, “Saya kira masyarakat tercerahkan dengan melihat dan mendengar langsung pernyataan, gagasan dari capres yang ada, baik yang sudah menetapkan pilihan akan lebih mantap dengan pilihannya, dan bagi yang belum, bisa memutuskan pilihannya,” tambah ayah dari Yoel dan Gabby Kereh ini.
Untuk itu kata Jusak, setelah menyaksikan debat capres pertama, dirinya menilai inilah demokrasi, dan inilah waktunya rakyat Indonesia menunjukkan kedaulatannya lewat pesta demokrasi. “Namanya saja pesta, harus happy kalau perlu joget,” kata Jusak tertawa.
Sementara Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid, yang dikutip dari liputan6.com, memberi pujian kepada sikap Prabowo dalam debat capres 2024.
Nusron melihat tidak ada satu kata pun yang sifatnya mengolok atau menjatuhkan capres lain yang disampaikan Prabowo dalam debat capres perdana ini. Sikap tersebut menunjukkan Prabowo memiliki jiwa negarawan.
Nurson juga melihat hal yang berbeda dari sosok Prabowo dibandingkan debat capres pada pelaksanaan pilpres sebelumnya. Di debat capres kali ini, Prabowo tampak lebih riang dan jenaka. Nusron juga optimistis keyakinan publik semakin kuat untuk memilih Prabowo. (*hvs)