Monday, April 28, 2025
HomeBeritaKementerian Kebudayaan Gelar Pelatihan Kesadaran Bela Negara di Megamendung

Kementerian Kebudayaan Gelar Pelatihan Kesadaran Bela Negara di Megamendung

MEDIAAKU.COM – Kementerian Kebudayaan, di bawah kepemimpinan Fadli Zon, menggelar Pelatihan Pembinaan Kesadaran Bela Negara pada 20-22 Desember 2024 di Bumi Paseban, Megamendung, Bogor, Jawa Barat. Melansir dari laman media sosial X Fadli Zon (23/12/2024) Acara ini merupakan bagian dari rangkaian Perayaan Budaya Indonesia (RAYA) dan bertujuan memperkuat soliditas internal serta menanamkan nilai-nilai kebangsaan kepada seluruh jajaran kementerian.

Menteri Kebudayaan, Fadli Zon, menekankan pentingnya kegiatan ini dalam membangun kerja sama tim dan mengatasi tantangan strategis di masa depan. 

“Sebagai kementerian baru, kita perlu membangun platform kerja yang memungkinkan kita saling mengenal dan bekerja sama secara efektif,” ujar Fadli Zon dalam keterangan tertulisnya.

Fadli menambahkan bahwa pelatihan ini juga merupakan bagian dari arahan Presiden untuk meningkatkan soliditas di kementerian dan lembaga. Ia menjelaskan transformasi dari Direktorat Jenderal Kebudayaan menjadi Kementerian Kebudayaan membutuhkan perubahan pola pikir serta restrukturisasi organisasi.

“Mindset kita harus berubah, dari cara berpikir sebagai Direktorat Jenderal ke pola pikir sebagai Kementerian yang mandiri. Ini melibatkan perubahan struktur organisasi, termasuk pembentukan Inspektorat Jenderal, Sekretariat Jenderal, Staf Ahli, dan Staf Khusus,” ungkapnya.

Dalam pelatihan tersebut, dilakukan pula penataan eselon 1 dan 2 yang disebut Fadli sebagai salah satu yang tercepat di antara kementerian baru. Hal ini mencerminkan komitmen Kementerian Kebudayaan untuk segera beradaptasi dengan mandatnya.

Selain memberikan pembekalan teknis, pelatihan ini dirancang untuk meningkatkan rasa percaya diri pegawai kementerian, termasuk dalam menjalankan tugas kenegaraan seperti menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Bela Negara.

Pelatihan ini diharapkan dapat memperkuat fondasi kerja Kementerian Kebudayaan sebagai institusi yang siap mendukung pembangunan nasional melalui kebudayaan dan nilai-nilai kebangsaan. (*/Stephany)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular