Alm. James Makawimbang (Foto: Instagram)
MEDIAAKU.COM – Mantan Petinju Nasional asal Manado, Sulawesi Utara, James Makawimbang meninggal dunia, setelah dirawat karena sakit, di Rumah Sakit Bogor, Jawa Barat, Minggu (19/5/2024) pukul 15,05 WIB.
Almarhum James yang bernama lengkap Hendrik Jones Makawimbang, 60 tahun, akan dimakamkan hari Selasa 21 Mei 2024 pukul 15,00 WIB di TPU Cirimekar, Jawa Barat.
Saat ini jenasah almarhum disemayamkan di rumah duka di Kompleks Bek Ang Asrama TNI Cibinong, Kabupaten Bogor.
Prestasi almarhum adalah pernah juara internasional kelas ringan Piala Presiden RI di Jakarta tahun 1991. Saat itu di final Piala Presiden James mengalahkan Petinju Adrianus Taroreh asal Sulawesi Utara, yang saat Piala Presiden keduanya membawa nama Tim Indonesia.
James Makawimbang sudah lama menetap di Bogor bersama istri dan anak-anaknya. Setelah mengantungkan sarung tinju, James kemudian meneruskan karir sebagai pelatih Pertina di Kabupaten Bogor.
Selain sebagai pelatih Pertina Bogor Jawa Barat almarhum juga merangkap pelatih di Pelatnas Tinju Amatir dalam mengikuti sejumlah kejuaraan internasional.
Almarhum memiliki anak perempuan bernama Indri Makawimbang, yang dikenal sebagai petinju wanita di Kabupaten Bogor dan pernah membawa nama Provinsi Banten. Indri Makawimbang kini mengikuti karir sang ayah sebagai pelatih.
Almarhum memiliki seorang adik bernama Herry Makawimbang, yang juga sebagai Mantan Petinju Amatir. Herry memiliki prestasi dua kali mengharumkan nama Sulawesi Utara merebut medali emas kelas Bantam PON XIII tahun 1993 di Jakarta dan PON XIV tahun 1996 di Jakarta. (*)