Wednesday, October 22, 2025
HomePolitikMenlu Retno Marsudi Temui Robert Flyod Bahas Perjanjian Larangan Uji Coba Nuklir...

Menlu Retno Marsudi Temui Robert Flyod Bahas Perjanjian Larangan Uji Coba Nuklir Komprehensif (CTBT)

Foto: Instagram Retnomarsudi
MEDIAAKU.COM – Menteri Luar Negeri Retno Marsudi telah mengadakan pertemuan dengan Executive Secretary Comprehensive Nuclear-Test-Ban Treaty Organization (CTBTO) Robert Floyd di Wina, Austria (25/6/2024). Ia mengungungkapkan lewat postingan media sosialnya dimana dalam pertemuan tersebut mereka membahas kemajuan ratifikasi Perjanjian Larangan Uji Coba Nuklir Komprehensif (CTBT).
“Saya sampaikan komitmen Indonesia untuk majukan multilaterisme. Oleh karenanya Indonesia mendukung CTBT dan telah meratifikasi pada tahun 2011,” ungkap Retno melalui media sosialnya pada Rabu (26/6/2024).
Dikatakan Retno bahwa saat ini Indonesia menjadi tuan rumah 6 stasiun seismik CTBT yang sangat bermanfaat bagi sistem early warning tsunami di Indonesia.
“Saya juga diberi kesempatan melihat Pusat Data Internasional CTBTO yang mampu mengidentifikasi adanya uji coba nuklir secara global,” kata Retno.
Lanjut Retno mengungkapkan bahwa harapan Indonesia bagi negara-negara yang belum meratifikasi agar dapat segera melakukannya. (*/Stephany)
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular