Thursday, April 24, 2025
HomeOlahragaPatrick Kluivert dan Van Gaal Diisukan Tangani Timnas PSSI

Patrick Kluivert dan Van Gaal Diisukan Tangani Timnas PSSI

MEDIAAKU.COM – Setelah berakhirnya kontrak dengan Shin Tae-yong sebagai Pelatih tim nasional, Ketua Umum PSSI Erick Thohir berjanji akan memperkenalkan Pelatih PSSI yang baru pada tanggal 12 Januari 2025.

Beredar kabar Pelatih asal Belanda yakni Patrick Kluivert dan Louis van Gaal akan berkolaborasi menangani para pemain PSSI. Jika Patrick Kluivert menjadi pelatih PSSI, kemungkinan Louis van Gaal akan ditawarkan sebagai Direktur Teknik PSSI.

Erick Thohir sendiri pada konferensi pers di Menara Danareksa, Jakarta, Senin 6 Januari 2025, sudah menyebutkan bahwa Patrick Kluivert, adalah salah satu dari tiga calon yang diwawancarai untuk menjadi pelatih timnas.

Karena pertimbangan untuk menjadi pelatih, PSSI selain melihat dari potensi, pengalaman dan kualitas sebagai pelatih, juga di dasarkan atas rate dan gaji yang cocok dengan PSSI.

Pengamat sepakbola Haris Pardede, di Jakarta, mengungkapkan bahwa keberadaan Patrick Kluivert sering menjadi satu tim dengan Louis van Gaal. Dia membocorkan jika PSSI akan berangkat ke Belanda Februari 2025 untuk bertemu van Gaal.

Pada perjalanannya, Kluivert pernah menjadi asisten dari Pelatih Louis van Gaal di Timnas Belanda pada Piala Dunia 2014 di Brasil, yang membawa Belanda menempati juara ke tiga. Begitu juga saat Kluivert menjadi pemain di Ajax Amsterdam pelatihnya adalah Louis van Gaal.

Kluivert adalah mantan pemain sepak bola Belanda, dia pernah bermain sebagai striker di Ajax, Barcelona, AC Milan dan tim nasional Belanda.

Selain pernah sebagai asisten pelatih tim nasional Belanda, Kluivert juga pernah melatih Jong Twente untuk meraih gelar nasional di liga Belanda. Dan terakhir Kluivert menangani klub Turki yakni Adana Demirspor.

Peluang pelatih asal Belanda untuk menggantikan Shin Tae-yong, juga dapat dilihat dari tawaran kerjasama yang diberikan Federasi Sepakbola Belanda (KNVB/Koninklijke Nederlandse Voetbalbond) untuk percepatan prestasi sepakbola Indonesia.

Kerja sama antara PSSI dan KNVB tercipta pada September 2024 lalu pada pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dengan Gijs de Jong sebagai Secretary General KNVB, dan Michael van der Star sebagai Head of International Program & WorldCoaches, dan Ruud van der Sar sebagai Head of Sales New Partnership. (hvs)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular