MEDIAAKU.COM – Kabupaten Minahasa Utara (Minut) sebagai Kabupaten yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Sitaro (Siau, Tagulandang san Biaro), mengimbau masyarakat untuk selalu menggunakan masker dan menghindari paparan abu vulkanik yang dapat mengganggu sistem pernafasan.
Untuk itu Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara melalui Pusdalops-PB, menyerukan kepada masyarakat Minahasa Utara yang berdekatan dengan Gunung Ruang diminta tenang, beraktivitas seperti biasa, dan tidak terpancing isu-isu tentang erupsi Gunung Ruang.
Selain itu masyarakat diimbau mengikuti perkembangan aktivitas Gunung Ruang melalui aplikasi MAGMA Indonesia yang dapat diunduh di Google Playstore atau melalui website https:/magma.esdm.go.id.
Imbauan ini dilakukan sehubungan
adanya penyampaian Kenaikan Tingkat Aktivitas Gunung Ruang Dari Level III (Siaga) Menjadi Level IV (Awas).
Imbauan ini juga didasarkan pada, surat dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Badan Geologi dengan surat Nomor : 598.Lap/GL.03/BGV/2024,
tanggal 30 April 2024.
Isi Surat tingkat aktivitas Gunung Ruang dinaikkan dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (AWAS) terhitung mulai Selasa, 30 April 2024 pukul 01.30 WITA.
Bila terjadi sesuatu, masyarakat bisa laporkan melalui Call Center Minahasa Utara 112 (Gratis) dan melalui WA Lapor JaGa KaWaL 081153501123. Atau juga laporan/pengaduan bencana Nomor chat WhatsApp 081380007460.
Sebelumnya, Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, melakukan erupsi hari ini (Selasa, 30 April 2024) pukul 02.35 WITA.
Kepala Pos PGA Sitaro Yudia Tatipang menjelaskan saat erupsi terjadi hujan batu dan suasana mencekam disekitar Gunung.
Masyarakat di sekitar Gunung Ruang dan pengunjung atau wisatawan agar waspada dan tidak memasuki wilayah radius 6 km dari pusat kawah aktif.
Kini operasional Bandara Sam Ratulangi Manado, kembali ditutup sementara.
Penutupan sementara Bandara Sam Ratulangi diumumkan melalui Notice to Airmen (Notam) penutupan dengan nomor Notam A1144/24 NOTAMN dengan lokasi WAMM – Manado/Sam Ratulangi. (*/hvs)

