Thursday, April 24, 2025
HomePolitikPrabowo Pastikan Proyek Baterai EV Tetap Berjalan Meski Konsorsium Korea Mundur

Prabowo Pastikan Proyek Baterai EV Tetap Berjalan Meski Konsorsium Korea Mundur

MEDIAAKU.COM – Presiden terpilih Prabowo Subianto memberikan pernyataan resmi terkait keputusan mundurnya konsorsium Korea Selatan, yang dipimpin oleh LG, dari proyek pengembangan rantai pasokan baterai kendaraan listrik (EV) di Indonesia.

Menurutnya, meski kerja sama tersebut tidak berlanjut, Indonesia tetap akan melanjutkan proyek ini dengan menggandeng mitra baru.

“Akan ada kerja sama lain, kita tunggu saja,” kata Prabowo dikutip Merdekacom (22/4/2025).

Prabowo menegaskan keyakinannya terhadap kekuatan dan masa depan Indonesia. Ia menyebut bahwa negara ini memiliki potensi besar untuk terus maju.

“Indonesia negara besar, kuat, dan punya masa depan yang cerah,” ungkap Prabowo.

Sebelumnya, pada Jumat lalu (18/4/2025), media Korea Selatan Yonhap melaporkan bahwa konsorsium yang terdiri dari LG Energy Solution, LG Chem, LX International Corp, serta sejumlah mitra lainnya, telah menarik diri dari proyek bernilai sekitar 11 triliun won atau setara Rp130,7 triliun.

Diketahui Proyek ini sebelumnya dirancang untuk membangun rantai pasokan baterai EV secara menyeluruh, mulai dari pengadaan bahan mentah hingga pembuatan komponen utama seperti prekursor, katoda, hingga sel baterai.

Proyek tersebut merupakan bagian dari upaya besar Indonesia untuk memaksimalkan sumber daya nikelnya, yang merupakan bahan utama dalam baterai EV. Lewat inisiatif ini, pemerintah menargetkan Indonesia menjadi pusat produksi dan distribusi baterai kendaraan listrik di tingkat global. (*/stephany)

RELATED ARTICLES

Terpopular