MEDIAAKU.COM – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) resmi menjalin kerja sama dengan Zoom Communications, Inc. (Zoom) melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) yang dilaksanakan belum lama ini di Jakarta. Kolaborasi ini membuka jalan bagi pengembangan solusi komunikasi dan kolaborasi yang ditenagai oleh teknologi mutakhir berbasis kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).
Melansir dari laman KemenBUMN, Selasa (27/5/2025) Kerja sama ini bertujuan untuk memperkuat posisi Telkom di ranah digital Indonesia, terutama di segmen Business-to-Business (B2B) dan solusi enterprise. Melalui platform Zoom yang didukung AI, Telkom ingin menghadirkan layanan kerja yang lebih efisien dan cerdas.
Dalam seremoni penandatanganan tersebut, hadir Direktur Group Business Development Telkom, Honesti Basyir, dan Head of Zoom untuk wilayah Indonesia, Malaysia, Filipina, serta Vietnam, Ka Yee Chan.
Honesti Basyir menyampaikan bahwa kolaborasi ini menjadi langkah awal dalam membangun masa depan yang lebih baik. Ia percaya bahwa sinergi ini akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi kedua belah pihak, tetapi juga terhadap ekosistem digital nasional secara keseluruhan.
Senada dengan itu, Ka Yee Chan menyatakan bahwa pihaknya sangat bersemangat dapat bekerja sama dengan Telkom. Ia menilai, melalui kombinasi kekuatan teknologi AI milik Zoom dan jangkauan digital Telkom yang luas, kolaborasi ini dapat membantu perusahaan-perusahaan Indonesia dalam meningkatkan produktivitas serta memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pelanggan mereka.
Sebagai bagian dari implementasi kerja sama, Metranet anak perusahaan Telkom yang fokus pada pengembangan solusi digital akan berperan penting dalam integrasi layanan Zoom serta memperluas jangkauan ke pasar utama yang menjadi target Telkom.
Penandatanganan MoU ini menjadi bukti komitmen bersama antara Telkom dan Zoom untuk terus berinovasi dan menghadirkan solusi komunikasi modern yang mendukung transformasi digital di Indonesia. (*/stephany)