Tuesday, October 21, 2025
HomeMediaaku TVTheo Sambuaga : Di HUT Ke-59 Partai Golkar Agar Terus Mereformasi dan...

Theo Sambuaga : Di HUT Ke-59 Partai Golkar Agar Terus Mereformasi dan Berprestasi

Jakarta – mediaaku.com – Wakil Ketua Umum Dewan Pembina Partai Golkar, Theo L Sambuaga, mengharapkan di Hari Ulang Tahun (HUT) partai Golkar Ke-59, yang dirayakan Tanggal 6 November 2023, untuk terus mereformasi dan meningkatkan prestasi.

Selain itu menurut Theo, di HUT partai Golkar khususnya dalam menghadapi pemilu termasuk pemilihan presiden (pilpres) 2024, diharapkan seluruh jajaran partai Golkar lebih bekerja keras dan saling bahu membahu, mengevaluasi perjalanan partai Golkar di HUT Ke-59 tahun ini, serta berpegang teguh pada Pancasila dan UUD 1945.

Theo juga menyebut seluruh jajaran partai Golkar untuk melaksanakan prinsip-prinsip dalam mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, menciptakan stabilitas keamanan yang dinamis, dan dapat mewujudkan keadilan dan pemerataan.

Sementara acara puncak HUT partai Golkar dilaksanakan pada Senin (6/11/2023) malam, di Pelataran Halaman Kantor Partai Golkar, di Slipi, Jakarta Barat. Acara puncak peringatan HUT Golkar ini dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, para sesepuh dan senior partai Golkar, para Ketua Umum Partai Politik koalisi KIM, sejumlah menteri, tamu undangan, dan seluruh pengurus partai Golkar dari seluruh Indonesia.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular