MEDIAAKU.COM – Timnas Indonesia berhasil mengamankan kemenangan tipis 0-1 atas Myanmar dalam laga fase grup Piala AFF 2024 yang berlangsung di Stadion Thuwunna, Yangon, Senin (9/12/2024). Meski skor menunjukkan kemenangan tipis, statistik pertandingan menunjukkan dominasi Tim Garuda di berbagai aspek.
Sejak awal laga, Timnas Indonesia mencoba menguasai permainan dengan menerapkan taktik high pressing dan kombinasi umpan pendek. Namun, Myanmar mampu memberikan perlawanan sengit lewat serangan balik cepat yang beberapa kali merepotkan lini pertahanan Indonesia.
Cahya Supriadi, penjaga gawang Indonesia, menjadi pahlawan di babak pertama. Ia harus berjibaku menghadapi ancaman dari serangan pemain-pemain Myanmar, terutama dari situasi sepak pojok. Pada satu momen, Cahya bahkan sempat mendapatkan perawatan akibat berbenturan dalam upayanya mengamankan gawang.
Di babak kedua, Timnas Indonesia mulai bermain lebih nyaman dalam menguasai bola. Dengan penguasaan bola mencapai 58 persen, Indonesia tampak lebih dominan dibandingkan Myanmar yang hanya menguasai 42 persen. Setelah mencetak gol, Myanmar mencoba bangkit dan meningkatkan intensitas serangan, namun pertahanan Indonesia tetap solid.
Dilansir dari unggahan akun Instagram resmi @timnasindonesia (10/12/2024) beberapa statistik menunjukkan keunggulan Timnas Indonesia seperti:
-Penguasaan bola: 58% (Indonesia) berbanding 42% (Myanmar).
-Jumlah tembakan: Tim Garuda unggul dalam menciptakan peluang yang lebih berbahaya.
-Kedisiplinan bertahan: Lini belakang Indonesia mampu menjaga keunggulan hingga peluit akhir.
Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Timnas Indonesia untuk melangkah ke fase selanjutnya di Piala AFF 2024. Dengan permainan yang semakin matang, skuad asuhan Shin Tae-yong menunjukkan potensi besar untuk bersaing di turnamen ini. (*/Stephany)