Friday, April 25, 2025
HomeEkonomiProyek Digital Financial Platform Bertujuan Mengembangkan Bursa Lintas Komoditas

Proyek Digital Financial Platform Bertujuan Mengembangkan Bursa Lintas Komoditas

MEDIAAKU.COM – Rapat koordinasi membahas Proyek Digital Financial Paltform, dipimpin Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani, di Jakarta, belum lama ini.

“Saya memimpin rapat koordinasi bersama wakil menteri pertanian, wakil menteri hukum, CEO 63 Moons Technologies Ltd, dan perwakilan dari BAPPEBTI, OJK, Bank Indonesia, dan pimpinan Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM, membahas Proyek Digital Financial Platform, yang bertujuan untuk mengembangkan Bursa Lintas Komoditas,” kata Rosan Roeslani, dalam pesan tertulisnya, di Jakarta, belum lama ini.

Selain itu menurut Rosan, kolaborasi lintas lembaga juga penting untuk pengaturan regulasi dan teknis.

“Untuk rapat teknis bersama BAPPEBTI, OJK dan kementerian perdagangan akan dilakukan dalam waktu dekat ini,” ujarnya.

Ia menjelaskan, proyek ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi pengembangan sektor keuangan dan ekonomi Indonesia, serta menciptakan peluang baru bagi masyarakat. (*/hvs)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopular