MEDIAAKU.COM – Film horor Pabrik Gula mencatatkan pencapaian luar biasa dengan menembus lebih dari 2 juta penonton hanya dalam waktu enam hari sejak dirilis di bioskop. Melansir dari CNN News (7/4/2025) MD Pictures selaku rumah produksi mengumumkan bahwa sampai dengan 6 April 2025, film ini telah ditonton sebanyak 2.007.740 kali.
Film ini diketahui dirilis perdana pada 31 Maret 2025 lalu dimana bertepatan dengan momen libur Lebaran.Hanya Dalam waktu singkat, film ini menjadi salah satu tontonan paling diminati dan berhasil mencatat rekor sebagai film Lebaran pertama tahun ini yang mencapai angka 2 juta penonton dalam waktu kurang dari satu minggu.
Kisah Pabrik Gula mengangkat latar sebuah pabrik tua yang menyimpan rahasia kelam dan menghadirkan atmosfer horor yang kuat, dipadukan dengan elemen misteri yang menegangkan. Penampilan para pemain serta kualitas produksi disebut-sebut menjadi daya tarik utama bagi para penonton.
Pihak MD Pictures mengapresiasi antusiasme publik terhadap film ini dan berharap capaian ini dapat terus meningkat dalam minggu-minggu mendatang. Dengan pencapaian ini, Pabrik Gula berpotensi menjadi salah satu film Indonesia terlaris tahun 2025 dan menunjukkan bahwa genre horor tetap memiliki tempat istimewa di hati penonton tanah air. (*/Stephany)